Monday 12 November 2018

Macam-macam perangkat input

Pengertian perangkat input komputer

Sebelum kita mengenal apa-apa saja yang termasuk dalam perangkat input, ada baiknya kita mengetahui apa itu pengertian perangkat input terlebih dahulu.
Perangkat input adalah (masukkan) perangkat masukan unit komputer yang berkerja memberikan proses perintah secara langsung dengan menghasilkan berupa informasi secara terjemahan digital kepada para pengguna. Berikut adalah berbagai macam perangkat input, Lengkap dengan kategori-kategorinya :

1. Pengetikan
  • Keyboard
    Keyboard adalah sebuah perangkat keras (hardware) pada komputer yang berfungsi sebagai alat untuk input data yang berupa huruf, angka dan simbol.
  • Automatic Tell Machine (ATM)
    ATM merupakan mesin yang memberikan kemudahan kepada nasabah dalam melakukan transaksi perbankan secara otomatis selama 24 jam dalam 7 hari termasuk hari libur.
  • Point Of SalePOS merupakan sebuah sistem dalam dunia bisnis yang menggunakan perangkathardware(peralatan) dan software (program). Dua komponen tersebut saling terkait untuk yang harus dimiliki oleh pembisnis. Hal ini dikarenakan POS merupakan terminal uang atau pusat dimana tempat penerimaan pembayaran dari pembeli ke penjual.

2. Gambar
  • Mouse
    Mouse adalah salah satu hardware komputer yang menerima input-an berupa gerakan, tekanan tombol (click), dan penggulungan (scroll) yang dapat digunakan untuk memilih teks, ikon, file, dan folder.


  • Pointing Stick
    Pointing stick fungsi sama dendan mouse yaitu sebagai penunjuk atau sebagai pengerak kursor dengan menggunakan sentuhan jari.
  • Touch Pad
    Touchpad adalah perangkat penunjuk (pointer) yang terdiri dari permukaan khusus yang bisa menerjemahkan gerakan dan posisi jari pengguna ke posisi relatif di layar. Touchpad adalah fitur umum dari laptop dan juga digunakan sebagai pengganti mouse komputer di space meja yang kecil.
  • JoyStick
    Joystick ini adalah sebuah alat input komputer yang nampak seperti tuas yang dapat bergerak ke berbagai arah, Joystick ini dapat mentransmisi arah sebesar dua ataupun 3 dimensi ke komputer . Alat ini biassa digunakan sebagai pelengkap untuk memainkan game dengan lebih sempurna.

  • Light Pen
    merupakan suatu alat input yang digunakan pada piranti layar sentuh untuk menggantikan fungsi tangan juga merupakan salah satu input device dari sistem komputer yang banyak digunakan untuk keperluan menggambar teknis ataupun grafis. Lightpen merupakan inovasi terbaru dari perangkat input karena alat ini digunakan seperti layaknya anda menulis pada sebuah kertas
Sebenarnya ada banyak lagi lain yang tidak di sebutkan dalam blog ini, hanya saja yang saya sebutkan di atas merupakan alat-alat input Mouse yang paling sering dan umu di gunakan.

3. Suara
  • Mikrofon
    adalah suatu jenis transduser yang mengubah energi-energi akustik (gelombang suara) menjadi sinyal listrik. Mikrofon merupakan salah satu alat untuk membantu komunikasi manusia. Mikrofon dipakai pada banyak alat seperti telepon, alat perekam, alat bantu dengar, dan pengudaraan radio serta televisi.
  • Automatic Speech Recogitionadalah suatu pengembangan teknik dan sistem yang memungkinkan komputer untuk menerima masukan berupa kata yang diucapkan. Teknologi ini memungkinkan suatu perangkat untuk mengenali dan memahami kata-kata yang diucapkan dengan cara digitalisasi kata dan mencocokkan sinyal digital tersebut dengan suatu pola tertentu yang tersimpan dalam suatu perangkat. Kata-kata yang diucapkan diubah bentuknya menjadi sinyal digital dengan cara mengubah gelombang suara menjadi sekumpulan angka yang kemudian disesuaikan dengan kode-kode tertentu untuk mengidentifikasikan kata-kata tersebut.


4. Video
  • Kamera Video
    Kamera Video adalah perangkat perekam gambar video yang mampu menyimpan gambar digital dari mode gambar analog. Kamera Video termasuk salah satu produk teknologi digital, sehingga disebut pula salah satu perangkat digitizer yang memiliki kemampuan mengambil input data analog berupa frekuensi sinar dan mengubah ke mode digital elektronis.
5.  Gerakan
  • Glove
    adalah sebuah perangkat input untuk interaksi manusia-komputer yang dikenakan seperti sarung tangan.Berbagai sensor teknologi yang digunakan untuk menangkap data fisik seperti menekuk dari jari . Seringkali tracker gerak, seperti magnet alat pelacak atau perangkat pelacakan inersia , melekat untuk menangkap posisi / rotasi data global dari sarung tangan.


Jadi, itu saja untuk macam-macam input yang ada pada perangkat keras(Hardware) komputer. pada dasarnya ada banyak lagi untuk alat-alat input yang ada, namun yang saya sebutkan di atas merupakan alat-alat input yang umum dan paling sering digunakan.